Halaman Muka I Facebook Group

WISUDA SARJANA TA. 2008/2009

LIFE –LONG LEARNING...
Suasana bahagia tampak terpancar dari halaman ruang serbaguna Adisutjipto. Semuanya nampak bahagia, raut wajah puas dan bangga tampak terpancar dari wajah para wisudawan dan wisudawati.
Suasana demikan juga turut dirasakan para orang tua serta sanak saudara mereka. Tak ada kesedihan maupun tangis yang nampak di sana. Pagi pun seolah tersenyum menyaksikan kejadian ini.

Sidang senat terbuka dalam acara wisuda sarjana lulusan STTA Tahun ke-2 ini, dibuka oleh Ir. Suyitmadi, MT, selaku Ketua Senat STTA pada Sabtu, 25 Oktober 2008. Wisuda ini di ikuti oleh 130 orang wisudawan & wisudawati, Teknik Informatika 29 orang, Teknik Industri 17 orang, Teknik Elektro 10 orang, Teknik Mesin 24 orang, dan Teknik Penerbangan 50 orang

Ada beberapa kategori penghargaan yang diberikan kepada wisudawan dan wisudawati.

Kategori lulusan termuda diraih oleh Thomson Panjaitan dengan IPK 3,07 dari jurusan Teknik Mesin(TM), sedangkan wisudawan dengan kategori lulusan tercepat diraih oleh FX Priyatno dengan IPK 3,82 dari jurusan Teknik Mesin (TM) dengan jangka waktu perkuliahan 3 tahun 10 bulan.

Sedangkan peringkat cumlaude diberikan kepada 10 orang yaitu Yoga Adiyasa, S.Kom dari Teknik Informatika IPK 3,94; FX Priyatno, S.T dari Teknik Mesin IPK 3,82; Hendri Suko Pramono, S.T dari Teknik Mesin IPK 3,75; Yusuf Agung N, S.T dari Teknik Industri IPK 3,73; Sabri Nurlita,S.T dari Teknik Industri IPK 3,65; Anton Hermawan,S.T dari Teknik Industri IPK 3,62; Elizbeth S.Kom dari Teknik Informatika IPK 3,58 ; Basir ,S.T dari Teknik Penerbangan IPK 3,53; Yulad Hasan ,S.T dari Teknik Penerbangan IPK 3,52; Guntoro Rakasiwi ,S.T dari Teknik Mesin IPK 3,51.

Dalam sambutannya, Ketua STTA mengharapkan kepada para wisudawan agar dapat menggunakan semua ilmu pengetahuan yang diperoleh selama di STTA sebagai modal dasar untuk melakukan pembelajaran sepanjang hayat atau “life-long leraning”. Artinya bahwa belajar disuatu lembaga pendidikan belum cukup untuk memahami banyak hal, baru pada taraf modal dasar sehingga lingkungan kerja ataupun ligkungan masyarakat merupakan kampus besar dan sebagai tempat belajar lanjutan.

Para wisudawan ini diwisuda oleh Wakil Kepala Staf TNI Angkatan Udara, selaku Wakil Pembina YASAU yang membacakan sambutan Ketua Pembina YASAU dimana dalam sambutan tersebut memesankan kepada para wisudawan agar dapat memberikan kontribusi positif bagi pembangunan bangsa Indonesia khususnya dalam peningkatan kualitas sumber daya manusia, yang sekaligus identik dengan meningkatkan daya saing bangsa.

Ini merupakan hasil yang cukup memuaskan bagi STTA sebagai lembaga perguruan tinggi yang mampu menghasilkan lulusan-lulusan yg berprestasi.

Raut wajah bahagia yang sudah ada semakin bertambah dengan rasa bangga setelah acara ini selesai.
Semua orang tersenyum gembira “Saya senang sekali dan saya bangga,” ucap Deni Ardiansyah salah satu wisudawan dari Jurusan Teknik Penerbangan saat ditanyai pendapatnya.

Tapi kegembiraan ini tidak hanya milik mereka semata, tetapi juga para orang tua mereka. Bahkan mungkin orang tua mereka yang sangat bangga dan terharu. Seperti yang diungkapkan oleh Ny. Martini “Saya bangga sekali anak saya sudah diwisuda, saya hanya bisa berdo’a untuk dia”. Ny. Martini juga berharap agar anaknya segera mendapatkan pekerjaan. Ini tentunya bukan harapan orang tua salah satu wisudawan ini saja, tetapi juga harapan orangtua yang lain. Ny. Martini juga sangat puas dengan jalannya acara wisuda ini, yang menurutnya berjalan dengan cukup meriah. [Priska]

0 komentar:

Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda